Postingan

Lionel Messi Kaget dengan Peran Penting Julian Alvarez di Piala Dunia

Gambar
Julian Alvarez membuat banyak pihak kagum dengan aksi impresifnya bersama Timnas Argentina di Piala Dunia 2022. Bahkan, seorang Lionel Messi terkaget-kaget dengan apa yang diberikan Alvarez pada La Celeste. Argentina mampu melaju hingga babak final di Piala Dunia 2022. Pada laga puncak, tim racikan Lionel Scaloni itu akan berhadapan dengan Prancis. Duel ini akan dimainkan di Stadion Lusail Iconic, Minggu (18/12/2022) malam WIB. Sukses Argentina tentu tidak lepas dari peran vital Lionel Messi. La Pulga, dengan lima gol dan tiga assist, bisa dikatakan menggendong Argentina ke final. Messi juga mendapat empat gelar Man of the Match. Namun, Argentina bukan hanya Messi seorang diri. Ada satu nama yang juga tampil menjanjikan yakni Julian Alvarez. Simak selengkapnya di bawah ini. Alvarez Bikin Messi Kaget Julian Alvarez tampil menentukan bagi Argentina, terutama pada babak semifinal. Pemain 22 tahun tersebut mencetak brace ke gawang Kroasia. Total, Alvarez sudah mencetak empat gol dan berpel

Rangkuman Hasil Piala Dunia 2022 Tadi Malam: Argentina Menang, Messi Gak Ada Lawan!

Gambar
Rangkuman hasil Piala Dunia 2022 tadi malam. Ada satu pertandingan babak 4 besar Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Kroasia yang dimainkan pada Rabu, 14 Desember 2022. Piala Dunia 2022 sejauh ini memang penuh kejutan. Kekuatan setiap tim merata, jadi ada beberapa hasil pertandingan yang di luar dugaan, sebut saja kekalahan Argentina dari Arab Saudi atau kekalahan Jerman dari Jepang di fase grup. Per Minggu (11/12/2022) kemarin, Piala Dunia 2022 telah menuntaskan babak perempat final. Ada empat tim yang dipastikan lolos ke babak 4 besar alias semifinal Piala Dunia 2022, yaitu: Argentina Kroasia Maroko Prancis Empat tim itu lantas dipertemukan dalam dua pertandingan semifinal. Argentina lawan Kroasia, Prancis meladeni Maroko. Nah, pertandingan dijadwalkan pada Rabu (14/12/2022) dan Kamis (15/12/2022) dini hari WIB. Hasil lengkap 16 besar Piala Dunia 2022 Belanda 3-1 Amerika Serikat (Memphis Depay 10', Daley Blind 45+1', Denzel Dumfries 81'; Haji Wright 76') Argentina 2-

Gol Pertama Ekuador Kok Offside dan Dianulir, Kenapa?

Gambar
Ekuador sementara unggul 2-0 atas Qatar di laga pembuka Piala Dunia 2022, matchday 1 Grup A, Minggu (20/11/2022). Saat artikel ini ditulis, pertandingan baru memasuki jeda paruh waktu. Dua gol Ekuador sementara ini diborong oleh Enner Valencia di menit ke-16 dan ke-31. Penyerang senior Ekuador ini benar-benar jadi pembeda, pergerakannya sulit dikawal lawan. Melihat jalannya pertandingan, Qatar tampak grogi dan sulit mengimbangi permainan Ekuador. Untungnya skor 0-2 masih bisa dikejar di babak kedua. Ekuador mungkin seharusnya unggul dengan skor lebih besar andai gol pertama Enner Valencia di awal laga tidak dianulir. Lantas, sudah benarkah keputusan wasit? Kok Bisa offside? Enner Valencia memang sudah mencetak dua gol di laga ini, tapi jumlah tersebut mungkin bisa lebih banyak. Striker senior Ekuador tersebut sempat mencetak gol sundulan ketika laga baru berjalan tiga menit. Ekuador sempat melakukan selebrasi, bahkan bola sudah mampir ke titik tengah lapangan. Namun, VAR mengintervensi